Selamat datang!! Silakan Anda mengutip semua artikel yang ada di kami tapi Anda harus menyertakan saya sebagai penulisnya

Kamis, 19 September 2013

Syair Pecinta

Aku membongkar-bongkar almari buku mencari buku-buku yang mungkin sudah tidak layak disimpan. Tak sengaja aku menemukan catatan istriku, setelah aku baca ingatlah aku ternyata itu adalah SMS yang kukirimkan kepadanya ketika aku masih berpacaran, setelah lamaran (khitbah), setelah nikah sirri, dan sedikit yang kukirimkan setelah aku hidup bersamanya resmi secara agama dan negara.
Heran juga sih kok bisa ya aku membuat kata-kata seperti ini. Terbuktilah ternyata memang cinta akan membuat orang jadi pujangga. Buktinya ya aku sendiri ini.
Berikut adalah SMS itu. Semoga bisa memberi inspirasi bagi Anda yang sekarang dimabuk cinta.



Minggu, 18-07-2008
22:02:41
Jadi guru jelas bukan pilihanku.
Siapa sih yang bercita-cita jadi orang miskin
Hanya orang gila saja yang mempunyai
Sayangnya kini aku jadi guru yang notabone orang miskin
Jelaslah aku termasuk orang gila

02:58:24
Dan dihari Minggu ini Haris telah melabuhkan cintanya.
Dia telah menemukan tambatan hatinya
Suka dan duka siap menghadang, sedih, bahagia,
tangis dan tawa, cemberut dan senyum,
kalah-menang pasti mewarnai cinta kita,
akan kita hadapi bersama
mari kita berbagi semua,
jangan dipertanyakan lagi besaran cinta,
jangan di ragukan lagi kisaran rindu,
karena aku siap membimbingmu,
kau siap patuh padaku,
sudah tak ada sesal karena kalau telah milikku.
Air mata kesedihanmu malah akan menggores sayang dan kasihku.

27-08-2008
05:04:13
Iya dek tentu pean adalah satu-satunya istri mas sebab mas tahu betapa sakitnya wanita diduakan cintanya.
Semua itu dari pengalaman almarhumah ibu mas
jadi mas akan selalu berusaha menjadikan pean satu-satunya orang-orang yang tercinta.

22-09-2008
17:13:55
Assalamualaikum cinta?
Sudahkah hari ini kau awali dengan dzikir-dzikir cinta
Atau kau hiasi dirimu dengan bacaan ayat-ayat cinta.
Tadi malam adakah kau lakukan munajat cinta
dengan lantunan lafadz-lafadz cinta
Berhitungkan tasbih-tasbih cinta.
Siang tadi apa kau dengar tadarus cinta
Dari masjid-masjid cinta agar kita bisa bermujahadah cinta
Sehingga bisa meraih makrifat cinta
????

15-10-2008
22:05:21

Sejuk kelopak mata memandang
Ada kilau sorot tajam yang membius
Ulu hati yang paling dalam
Oh... ternyata dari bening mata kekasihku
Yang telah menyerahkan jiwa raganya untukku
Yang telah sekian lama menunggunya
Kirannya mata itu hanya dimiliki SARI
Pujaan sanubari yang suci dan haus kasih sayang ini,
Moga pemilik benih mata itu jadi milikku selamannya

19-10-2008
19:50:25

Air mata pean nanti justru akulah paling banyak penyebabnya,
Tapi jangan khawatir tangan ini selalu menghapusnya.
Bibir ku akan menertawainya seraya menjilat butir-butir air mata pean
Dan meneguknya sebagai penyedap cinta kita

22-10-2008
02:10:28

Taruhlah sebuah buhul dalam keremangan kasih
dengan sekuat tenaga
Terus tarik agar buhul-buhul itu mengikat cinta kita
dengan erat menyatukan beribu ego berjuta karsa
Jadikan ikatan itu rambu-rambu kasih sayang
agar laju perahu cinta kita tidak melenceng
Kepusaran maksiat mengisap seluruh tubuh kita menuju terang neraka

23-10-2008
02:19:21

Wahai angin malam hembukan pesanku
Yang berisi untaian cinta pada kekasihku
Yang telah merajuk
Wahai kabut pagi
Usapkan rinduku pada sanubari
Belahan jiwaku
Yang tengah pulas merajut bintang
Masa depan yang indah
Namun banyak terjal menghalangi
Wahai MAHA Cinta jadikan cintaku dan cintanya
Contoh pencari cinta sejati walau tanpa mengobral janji

24-10-2008
21:50:13

Kurajut cintaku dengan benang-benang SARI yang kokoh melilit
Ku bangun rumah hidupku dengan pondasi kangen INDAH yang membuai.
Kuterangi kasihku dengan belaian sayang NUR yang kemilau berpendar diseluruh relung hati
Ku sempurnakan kelelakian ku dengan PUTRI sang perawan tiada bandingannya dari surgawi
Dan semua ku jadikan anugerah Allah terbesar dalam hidupku

27-10-2008
23:15:13

Aduhai hati
Keberadaanmu telah mengindahkan setiap rasaku terutama pada SARI
Aduhai mata sorotmu menusuk dada tiap wanita
Tapi hanya satu yang akan menahannya, SARI
Aduhai lisan tiap ucapmu melenakan tiap telinga wanita namun ada suara yang menandinginya dialah SARI

Minggu, 15-12-2009
22:08:59

Ranum senyum ku miliki
Merah merona sayangku simpan
Kilat cahaya mataku hamburkan
Alun lembut simponiku lagukan semuaku kumpul dan kurangkum
Demi kau SARI
Agar semangat dalam merangkai mimpi kehidupan

Rabu, 18 Februari 2009
22:12:47

Manik-manik cinta berserakan
Kurangkai dan kubentuk menjadi untaian kata cinta
Biar semua orang tahu bahwa ada kasih di dada
Ada sayang di hati
Ku kumpul dan kurangkum
Demi cinta sejatiku
Sari I Love You


Selasa, 24 Februari 2009

Hujan turun yank,
Sedangkan kasihku pada pean takkan turun
Ingat mendung yank,
Tapi aku takkan membuat hati pean penuh kabut
Rumahku penuh air yank,
Tapi pantang diriku membuat mata pean berurai air mata 
Halaman banjir yank
seperti sayangku yang membanjiri diri pean
Apakah masih kurang dengan semua yang telah mas berikan?

Selasa, 24-05-2009
21:45:10

Aduhai... kasih
Terhapuskan sudah penat yang mendera
Tergantikan elusan lembut jemari tanganmu
Lemah lunglai seluruh tubuh terbang menguap
Seiring hembusan nafas cinta yang kau tiup
Dikuduk leher jenjangmu
Asmara penggoda kau bentangkan hingga
ku lepuh, lebur, makna dengan sinaran kasih
Ku terjang, ku tendang, ku terbang.
Menyambut ketukan hatimu yang berdetak menyentak dada.
Kita luruh, kita bersimpuh,
Memohon Maha Kasih agar tak lekang bulatan cinta
Yang telah kita balurkan ke segenap jiwa dan raga.     

Senin, 02-03-2009
14:53:28

Disepanjang tanjung ini, namamu adalah bulan,
Mengendapkan rerah dan gelora cinta,
Begitulah nafasku menyebutmu jelita,
Aroma nestapa, merebaklah rinduku.
Merebaklah sunyi dari jantungku,
Sekalian jalan kita bertemu dan berpisah
Hanya segelas cemas mewangi dalam seteguk kopi

Jum’at, 24-04-2009
04:09

Dipelupuk mata
engkau adalah sinar pelangi penyejuk kalbu,
Pengindah kata,
di ujung bibir,
engkau laksana syair pujangga yang mabuk kepayang.
Bahtera telah berlayar,
cinta kita telah terbentang,
kaitkan lengan sesuai titian sayang penuh keyakinan.
Tadahkan tangan, panjatkan segala asa,
satukan rasa leburkan segala karsa,
palingkan wajah awas banyak penggoda.
Perbedaan telah kita samakan,
Perpecahan telah kita satukan,
Kemarahan telah kita redakan,
maka tak ada lagi benci,
Nafsu menggelegak berganti
Menjadi kasih sayang yang menggunung.

Kamis, 30 April 2009
23:45

Sari, padamu ku titipkan secuil asa
Kau berikan selaksa bahagia.
Sari, padamu ku harapkan
Setetes embun kau limpahkan samudra rindu.
Oh Sari, bentangkan kanvas cintamu
Agar ku dapat melukiskan hasratku
Kan kutaruh di sana bintang gemilang
Taruh bibirmu di langit kata-kataku
Dengan ciuman mesra agar malamku hidup panjang nan mempesona.
Peluk erat kasih sebab
Ribuan hati siap menerpa dan memisahkan kita.
Usah kau cemas sebab gemuruh cinta
Ini hanya bisa bergelora jika ku taruh di rongga dadamu

Jum’at 24 April 2009
04:28

Sepoi angin menerpa tubuh
Semilir pelan nyaman terasa
Engkau bukanlah angin
Segala angin
Tapi mampu menyamankanku di setiap masa
Belaian sinar sang surya penghangat raga
Engkau bukanlah surya segala surya
Tapi mampu menghangatkan jiwa yang beku
Dengan selaksa makna.
Ibu pertiwi menepang milyaran insan
Engkaulah bukannya bumi segala bumi
Tapi, engkau mampu menopang
Milyaran gundah gulanaku dengan senyum dan tawa
Ya, hanya engkau yang mampu
Memalingkan aku dari segala hawa penggoda
Maka bersyukurlah dan berbahagialah

Selasa, 02 Juni 2009
02:49:40

Tuhan jangan kau turunkan padaku cinta,
Melainkan kasih sayang sebesar dunia
Akan ku berikan semua pada Sari
Kasihku yang terombang ambing.
Tuhan jangan berikan padaku harta.
Tapi barokah seluas laut
Kan ku gunakan barokah itu meniti jembatan
Rumah tangga bersama Sari sang istri pujaan
Tuhan limpahkan padaku bahagia setinggi langit
Yang ku gunakan bersama Sari
Agar hidup kami berdua selalu tersenyum
Dikala suka membuncah ataupun duka menerpa.

Rabu, 17 Juni 2009
23:38

Engkaulah hawa pengganggu
Menggoda adam dengan segenap cinta
Yang penuh misteri tak berperi
Engkaulah bidadari perayu.
Meluluhlantakan bangunan cinta
Yang masih berdinding satu.
Engkaulah angin penyejuk!
Menerpa pohon rindu
Menikung melengkung bak liukan tari gemulai,
Aku pasrah, ku tlah terikat tali cintamu
Bak gembala penggiring domba
Yang haus akan cinta beribu makna

Rabu, 24 Juni 2009
02:18

Detak jam mengalun
Seiring sejalan dengan cinta yang mulai bersemi
Tunas cinta itu kau siram
Dengan senyum memanja
Tumbuhlah ia menjulang menapak langit
Mencari jalan ke syurga
Teruslah rawat cintamu Sari
Agar pohon cintaku
Yang mulai berakar lebih
menghujam dihati sanubari

jum’at 09 Juni 2009
05:44

Bunga berduri adalah cintamu
Hingga segala jari tak pantas
Menjamah kecuali diri yang hina ini.
Jeruji besi laksana kasihmu,
Sampai ribuan jiwa tak jadi tersangka
Kecuali aku yang pantas menempati,
Hutan rimba bak rindu di dadamu,
Tak berani segala petualang
Memasuki hanya aku,
Satria tak takut mati
Yang merambah sepenuh hati,
Wahai kasih...
Hutanmu telah ku rambah,
Kuntum bunga tlah ku petik,
Maka jadikan aku
Tawanan hatimu yang suci tak bernoda

Selasa, 30 Juni 2009
20:48

Malam meranum...
Gemintang terangkum
Sunyi angin mengalun
Gelap berselimut pekat
Malam adalah cintaku
Gemintang adalah kerlap rinduku
Angin adalah desau kasihku
Pekat bak sayangku
Yang tak akan ada setitik
Warna yang mampu mengubahnya
Kasih...
Cintaku, rinduku, sayangku.
Ku berikan kepada siapa lagi kalau bukan padamu
Yang telah mengorbankan segalanya,
Ku sambut senyum mu.
Ku ambil bisikan agar diri ini senantiasa teringat dirimu

Rabu, 01 Juni 2009
05:48

Aduhai Sari sayangku.
Gundah hatiku, resah batinku, lunglai rasaku.
Andai kau tinggalkan aku,
Meranalah diriku.
Sebatang kara badanku.
Bagai rembulan menangis
Ditinggal bintang karena pagi tlah menjelang.

08, Juni 2009
05:11
Indah, indah nian
Bunga yang kau berikan.
Berkelopak seribu cinta,
Kaupersembahkan hanya untuk ku
Lembut...Lembut nian
sinar rindu yang kau pancarkan
Berkilau ke emasan.
Kau sapukan kesekujur tubuhku
Hangat... Hangat kuku
air sayang yang kau pancurkan
Bergemuruh syahdu suaranya
Kau basuhkan pada kalbu
Sejuk terasa
Terlenalah aku karena senyum mu
Lunglai lemahlah aku merasakan elusanmu
Untaian doa terucap semoga jiwa kita menyatu selamanya.

10 Juni 2009
06:47
Kasih... ku hampir jatuh.
Di dorong nafsu angkara,
Keserakahannya menjerumuskan ku
Kesombongannya menusukku,
Ku roboh
Tumbang tak berdaya
Padamu kasih...
Diri ini tertambat,
Hanya padamu ku hamburkan keluh kesah.
Terimalah sebab karena hanya engkau
Satu-satunya milikku.
Aku tegar sebab engkau yang menopang
Jagalah aku, nina bobolah aku
Jadikan aku satria tangguhmu.

11 Juli 2009
06:57

Pagi sayang
Kita ambil tanah yuk
Kita taburkan ke penjuru negeri
Agar semua jadi tanah subur
Seperti cinta kita yang wangi
Ayo pergi sayangku
Kita ambil asa cinta itu yang menggantung
Di antara dedaunan rimbun
Kita rangkai jadi mahkota kasih yang indah
Karena hanya kita yang pantas memakainya.
Mari tidur sayang kita satukan kasih
Berselimut rindu agar jadi generasi baru penyejuk mata.

14 Juli 2009
04:54

Duhai malam bisikkan cintaku pada bidadariku,
Yang telah lama tegak menanti di keremangan sunyi
Katakan padanya cintanya belum usai
Karena aku baru memulai
Besarnya cinta yang dia bawah
Telah ku tadah dengan 10 jari
Ku sebarkan keseluruh negeri bahwa cintanya
Telah ku simpan dalam sanubari
Wahai angin hembuskan api rinduku
Pada gunung salju bak kasih yang merana
Sentuhkan padanya cintaku yang lembut merayu
Semoga dia menjadi penghangat.
Penuh semangat
Tubuh menggeliat menyambut cintaku
Yang penuh gelora kalbu
Berpagar nafsu tanpa memburu,
Oh... aku jadi terguguk malu

15 juli 2009
08:08

Serumpun cinta aku tanam berbunga rindu
Berdaun kasih, beranting cemburu
Ku rawat dengan siraman sayang
Tak terbatas buah cintanya
Membesar menimbulkan suara desau menjerit tangis.
Kita tersenyum menyambutnya.
Kita ambil bijinya
Kita rawat dia agar jadi penerus kita
Membanggakan mengharumkan taman kita

16 Juli 2009
22:33

Kamu adalah nyanyi sunyi.
Yang bersyair cinta di padang belantara
Tak ada yang peduli
Tak ada yang berani
Mendetingkan gitar menyambut nyanyi itu
Tapi... aku masih peduli sayang
Sabab ku telah berani memetik dawai itu
Merangkai nada menyusun kata menjadi lebih bermakna
Ku harap kau menyambutnya
Meski hanya satu tangan
Terimalah aku mesti setengah hati

19 juli 2009
23:49

Biarlah musik terus mengalun
Biarkan juga aku mengubah mutiara kita
Tuk kasihku yang tak pernah lelah
Menadahkan tangan demi aku yang hina
Biarkan elang itu terbang tinggi membawa harapannya
Sebab aku juga siap menggepakkan sayapku
Tuk menjemput merpatiku cintaku yang tak pernah peduli
Meski bulu-bulunya runtuh demi aku yang tak punya hati
Aku telah siap menyambutnya

21 juli 2009
23:02

Sudahlah bulir matamu jatuh
Ku peram dalam wadah hatiku
Jadilah ia dingin membeku sejuk
Terasa nyaman ku rasa
Keluarlah sudah permata kita
Ku tulis dalam lembar kalbuku
Indah di ucap lidahku tak mampu berkecap
Hamparan pasir kasihmu kau bentangkan
Ku arungi rinduku menggelegak
Tak mampu berpijak kasihmu melenakanku
Cintamu menyanjungku
Rindumu merantaiku
Kasih jangan tinggalkanku.

26 Juli2009
09:56
Mata beningku kau lihat
Mata beningku setelah sukmamu
Bermunajat meraih bintang
Syurga impian kala surya meranggas
Penuh selidik padaku yang merobek kebodohan
Kau hamburkan senyum pesona kekaguman
Kau coba bentangkan permadani baru tuk menafikanku
Kau pukul kepala, kau hentakkan dada tapi resah yang tiba
Mata beningku berkelibat
Kau menyambutnya meski dengan hati terluka
Ya kau telah menangkap bening mataku  


27 Juli 2009
01:11
Hatimu terkoyak
Tatkala satriamu meradang
Aku telah menngunyah penyambung hidup
Jangan lelah menangis
sebab telah banyak derita yang telah kutempuh
Kau... kau yang telah lebih pantas di elus
Deritamu di depan mata
Nasibmu di ujung senja
Maafkan aku jika nanti tak memberimu lukisan senyum
Dalam hidup mahligai
Sebab insan biasa masih bersemayam padaku
Bersiaplah menderita

29 Juli 2009
06:15
Hai...
Tau nggak? Telah kubawa cinta di hatimu
Ku simpan dalam mangkuk merah mudah
Bertahtakan permata biru
Halo...
Sadar nggak? Tlah ku ikat segepok rindu di dadamu,
Ku gantung di awang-awang kemangan
Biar dia selalu ku ingat di setiap waktu
Cinta dan rinduku juga tlah kau rebut
Kau sembunyikan di lubuk hatimu yang tak mungkin ku temukan.
ANEH!
Kau malah senang

05 Agustus 2009
10:00
SUARAMU.
Lengkingkan nadamu
Adalah cinta bergejolak mendidih
Kau tak mampu menahannya    
Hingga kau menghamburkannya
Gerak bibirmu bergetar,
Matamu berpendar,
kepalamu berputar,
dadamu berdebar.
Menahan cintamu padaku yang luruh dalam dekapan keraguan.
Keraguan karena cinta yang tak bertepuk sebelah tangan
Satukan rasa satukan asa
Angan cita yang hampir mustahil tapi kita kan terus mencoba.
Sebab kita tlah terlena dalam buaian Dewi Amor yang tak lelah mengayun cinta
Suaramu menggelegar memecah angkasa
Dengan kata CINTA
Jagad menerima penuh suka cita.

 09 Agustus 2009
00:31
Tadah tangan adalah permohonanku.
Pada sang kuasa sandaranku,
Cinta abadi adalah pintaku
Terkabulkan pastilah jadi
Jika kita berdua menjaga
Semua mesti beribu coba menerpa merayu.
Ahai semua jadi warna ungu
Semeriah senyummu bertabur kerlip bintang merah jambu
Ku raih dan kudekap dalam pelukku
Sebab semua hanya milikku
Tak ada satupun yang boleh mengganggu

10 Agustus 2009
23:34
Matamu mengatup sayank,
Tapi ku yakin mata hatimu terbuka
Karena selalu ada namaku yang kau ukir di dalamnya.
Telingamu menutup tapi ku yakin tetap bisa mendengar
Desah kasihku yang ku dendangkan hanya untukmu.
Jangan tutup matamu, jangan sumpal telingamu
Sebab ku telah menyiapkan segalanya untukmu
Tak ada yang lain.

12 Agustus 2009
05:20
Embun cinta bertaburan jatuh menetes di dedaunan
Sejuk menyegarkan sukmamu yang meradang
Lembut cahaya sang surya
Menyapu lembut memberi kehangatan kalbumu
Yang beku merana
Kicau burung pipit pengasih menyentak suasana
Hatimu yang sepi menepi bak lautan sengsara
Tak bertepi, duh..
Diatas ada kasih
disamping ada rindu
Dibawah ada sayang.
Jangan begitu
Semua masih mencintaimu, hanya kau tak merasa
Hingga kau anggap akulah
Makhluk paling merana
Taukah kau adalah embun itu
Aku sang surya...
Akulah pipit itu
Semua hanya untukmu

17 Agustus 2009
05.36
Assalamualaikum sayang
Pagi membelai rambut indahmu yang tergerai
Ku tatap dan ku nikmati
Sebab engkau ku cintai.
Embun menyapa mata lentikmu yang mempesona,
Ku pandang dan ku simpan dalam kalbu
Yang bercinta
Musibah menerpa, tenanglah
Sebab ku kan menabahkanmu,
Kukan menguatkanmu.
Hingga jadi batu karang
Menantang ombak kehidupan.

18 Agustus 2009
20:52
Hatimu adalah hak ku yang terbagi
Di antara bunyi desau di antara bumi
Desau angin malam sunyi,
Rembulan gemerlap
Menyingsing meminta sang pencinta
Tetap dalam lamunan asmara,
Katupkan bibirmu, tiupkan nafasmu,
Sayapkan telingamu, ciutkan matamu
Karena gelap malam telah menyelimut.
Gemintang telah menemani
Burung-burung telah terbuai.
Kau juga rajutlah mimpi.

31 Agustus 2009
23:18
Musim terus berganti,
Pada ufuk timur terpancar aura hati
Menggapai mahligai
Senja putih. Menebur imagi pada relung suci
Tak berbuih ...
Hatiku sebutir salju putih
Mencair meleleh karena pancaran kasih.
Memuai indah rasa yang tak terperi.
Mengagumi pada rasa yang terus menguji
Ketika cinta berubah jadi benci
Hati ini tetap terus memujimu kasih.
Mengagumi dalam jiwa

02 September 2009
01:52
Mentari di ufuk pancarkan kemilau cahaya
Menerjang sukma tuk bertanya
Adakah aku mencintainya?
Wahai sang surya, katakan!
Sayang ku padanya bagai bintang bertaburan
Berkelip bertaburan bak pasir lautan
Sejumput tanya ku ajukan
Apakah dikau masih meragukan? 
Ah...
Hanya semilir angin surga yang bisa menjawab
Sebab ribuan kata telah lenyap
Ditelan senja harap yang merana

04 Januari 2010
09:31
Engkaulah sari ayu
Yang memberi warna pada bunga-bunga hidupku,
Engkaulah sari rapet yang merekatkan keping-keping hatiku
Engkaulah sari awan yang memberi
Kesembuhan pada sakit jiwa ku

18 Februari 2010
10:57

Disampingmu adalah anugerah
Yang telah lama aku nanti
Dipelukmu, adalah kebahagiaan
Yang berpuluh tahun ku damba
Dimana pun aku
Kau tetap di samping ku

20 Februari 2010
09:47
Sebilah cintaku tajamkan
Tuk membelah hatimu yang membeku
Jadilah ia sayang yang meresap
Keseluruh denyut nadiku
Sambutlah ia jadikan tetap kasih
yang membahagiakan kalbu kita berdua

06 Juli 2010
22:23
Lantunan lagu cinta syahdu ku dengar
Ahai... Ada kata SARI di syairnya
Berbungalah hatiku sebab
Dialah tambatan sayangku
Pena kuangkat tuk menulis kata cinta
Oh... Teryata SARI yang tertulis
Berdentam dadaku sebab itulah yang ku inginkan
Untuk ku catat dalam kalbu
Entah kejutan apalagi yang datang
Tuk membuat diriku semakin melambung

06 Juli 2010
22:33
Berperih rasa tak kau hirau
Sebab cinta telah menggantinya
Beribu butir air mata kau tahan
Karna sayang lebih kau sukai daripada tangisan
Maka jatulah aku dalam sukmamu menelusup.
Hangat terasa dadamu dengan deburan
Kasih yang menggunung
Jangan kau abai, jangan kau lalai
Sebab cinta ini telah mulai merambah
Dalam setiap urat nadi

 18-05-2011
08:00
Sayang... hanya  rangakaian kata yang ku kemas
Dalam balutan kalimat penuh makna
Sayang...
Hanya senyuman tulus yang kuhaturkan
Mengiringi bertambahnya usia menuju dewasa
Kasih... tak mampu aku memberi onggokan harta
Tak kuasa aku mempersembahkan buntalan hadiah
Sebab kau tahu apa yang ku rasa
Hanya kata I L U mengiringi ultah 20 mu

12-03-2011
13:04
Tangisan yang dulu kau benci
Sekarang jadi pengahmbur dikala sepi
Manja yang dulu kau hindari
Kini sesuatu yang menumpuk rindu.
Bau kotoran yang dulu memuakan kini jadi
Bumbu penyedap dalam masakan
Ah, cepat sekali berubah
Tak terasa semua lenyap tak berbisa
Untunglah cintamu padaku tak pernah berubah
Sayang padaku tak pernah berubah

94 komentar:

  1. Syairnya bikin hati mabuk kepayang

    Paijo (XI-IPA)

    BalasHapus
  2. pAK BISA NGAJARI BUAT SYAIR BEGITU NGGAK?
    (PAIMAN XI-IPS)

    BalasHapus
  3. pak syairnya sangat bagus dan sangat indah,,,seakaan-akan aku ikut terjerumus dalam alunan syair pak Haris,,,,

    EVI PRATIWI.Y.(XI-IPA)

    BalasHapus
  4. pak ya allah syairnya menyentuh hatiku :* . aku sangat mengaguminya :* ..

    ENDANG DWI LESTARI (XI-IPA)

    BalasHapus
  5. pak syairnya sangat indah dan menyentuh hati membuat saya tersentuh

    EVA WACHDANIYA (XI--IPA)

    BalasHapus
  6. pak syairnya sangat bagus dan dapat memotivasi kita dalam membuat syair* yang bagus dan indah :*

    (VERNI KURNIASA XI-IPA )

    BalasHapus
  7. pak syairnya indah sekali membuat hati tenang dan syahdu saat membacanya, kata*nya menawan kalbu jadi ingin belajar ke pak haris cara membuat syair yang indah hehehehe

    ( EMTIN SHOLICHAH XI-IPA )

    BalasHapus
  8. assalamualaikum wr. wb
    pak i think syairnya sangat bagus dan indah membuat saya terpesona dan ingin membuat syair seperti pak haris
    wassalamualaikum wr. wb.

    ( KIKI NOVITASARI XI-IPA )

    BalasHapus
  9. Assalamu'alaikum Bapak ..
    Kami sebagai anak muda menjadi semakin termotivasi untuk bisa menjadikan cinta kasih kami tidak hanya terlukis di atas kertas tanpa makna.
    Dengan syair Bapak yang begitu bermakna bisa mebuat saya tercengang juga kagum.
    Buka kursus membuat syair ya Pak? Hehehe ..
    Pengen dech Pak bisa seperti Bapak .

    (HARIROTUL MAHMUDIYAH XI-IPA)

    BalasHapus
  10. Pak Syair Nya Bikin Hati Terseyum...


    (GAGAH SETIADI XI-IPA)

    BalasHapus
  11. pak syair nya terlalu menusuk hati para orang-orang



    (HERI KURNIAWAN XI-IPA)

    BalasHapus
  12. assalamu'alaikum wr.wb

    syair yang gg mungkin di fikirkan oleh anak muda ini pak, syair yang bagus yang penuh makna, bisa motivasi seseorang yang membacanya, untuk lebih memahi sebuah arti yang bapak maksud kan..
    membuat seseorang tersenyum membacanya :-)

    wassalamu'alaikum wr.wb


    (Binti Qomariah. XI-IPS)

    BalasHapus
  13. Assalamualaikum.wr.wb..
    SUBAHANALLAH.pak syairnya sungguh menabjubkan, membacanya saja menyejukkan hati pak..
    Saya tidak menyangka selain guru teladan di sekolah, Bapak juga bisa membuat syair seindah ini.
    LIKE pak... I'M VERY LIKE :-D
    kalau bisa di setiap sebelum pelajaran dimulai, sehabis doa Bapak memberikan lantunan-lantunan syair yang menggetarkan jiwa pak.. hehehehehhe. CAHYO PAK.!
    Wassalamualaikum.wr.wb


    (SELVI VIRNA DIAS) XI-IPA belieber's AREKA

    BalasHapus
  14. Assalamu'alaikum wr.wb
    .saya sangat suka dan kagum dengan syair karangan bapak, karena syair itu telah menyentuh hati saya ..
    semoga nanti ada syair-syair yang indah lagi dari karangan bapak ..
    .TERUS BERKARYA...
    tapi jangan lupa nanti kita diajarkan cara membuat syair ya pak...hehehe!!!
    wassalamu'alaikum wr.wb

    (SITI ROFI'AH) XI-IPA or SERIBU ROFI'AH

    BalasHapus
  15. . Assalaualaikum wr. wb :)

    pak syair nya sangat indah sangt menyentuh hati, bisa jadi inspirasi untuk saya agar lebih mengerti yang di maksud kkan bapak.
    kalau bisa teman* di sekolah termasuk sya juga di ajari ya pakk :D , agar pandai membuat syair atau karangan yg indah seperti yg bapak buat.
    Wassalamualaikum wr. wb :D

    ( IKA NUR MARIANI XI-IPS )

    BalasHapus
  16. . Assalaualaikum wr. wb :)
    Pak syair nya sangat menawan hati..
    Emang nya syair nya itu dlam kehidupan Bpak .....

    (KHUSNUL KHOTIMAH XI-IPA)

    BalasHapus
  17. assalamualaikum wr.wb
    syairnya menurut saya sangat indah dan membuat saya terkesima akan maknanya pak , begitu indahnya kata yang ada di dalamnya
    jadi membuat saya ingin mempelajarinya dan ingin mencoba membuat syair yang seindah bapak buat ,

    wassalamualaikum .wr.wb
    titik setia umbarani (XI IPA)

    BalasHapus
  18. Assalamualaikum Wr Wb
    Syairnya sangat bagus dan indah pak ..membuat saya terpesona
    Saya juga mau diajarin membuat syair seindah itu :)

    Wassalamualaikum Wr Wb
    Rodiyah Kurniati (XI IPA)

    BalasHapus
  19. Pak ,menurut saya syairnya bagus
    bikin hatiku dag dig dug ..hehe

    Bayu Candra (XI IPS)

    BalasHapus
  20. Pak ..saya sangat terharu dengan syair yang bapak buat

    Aminatus Sa'diyah (XI IPA)

    BalasHapus
  21. Pak ..syairnya indah sekaleeeeee
    Aku menyukainya (y)

    Luky Hermawan (XI IPA)

    BalasHapus
  22. Pak ..syairnya sangat menawan hati

    Ika Priatin (XI IPA)

    BalasHapus
  23. syairnya bikin hati saya adem............


    (imam su'udi XI ipa)

    BalasHapus
  24. syairnya bikin suasana hati saya tentram.....



    (angky firmansyah XI ipa)

    BalasHapus
  25. Pak Syir Nya Koq Bgus" pak.................



    (AHMAD BAHRUL ULUM XI-IPA)

    BalasHapus
  26. Pak Syair Nya Bkin Hati Senang.................



    (M,KHOIRUL ROJIKIN XI-IPA)

    BalasHapus
  27. Pak menurut saya, syairnya bikin hati cenat-cenut hahaha

    (AUWALUL IBNU I XI-IPA)


    BalasHapus
  28. assalamu'alaikum wr.wb

    pak syair nya menurut saya sangat bagus dan menyentuh hati, dan saya pikir saya sangat menyukainya. so sweet bngett...

    wassalamu'alaikum wr,wb

    SUHARNANIK(XI IPS)

    BalasHapus
  29. assalamu'alaikum wr.wb

    pak syair nya sngat indah, membuat hati degg deg serr.. membaca syair bapak kerena syair yang bapak buat begitu menarik..

    wassalamu'alaikum wr.wb

    MASRUROH BINTI S (XI IPS )

    BalasHapus
  30. assalamu'alaikum

    pak syair nya sangat menyentuh hatiku pak
    saya pengen naggis yang keras aja !!!

    wassalamu'alaikum

    FAHRUL AZIZ ( XI ips)

    BalasHapus
  31. assalamu'alaikum wr.wb

    pak menurut saya syair nya sangat bagus, kisahnya sngat romantis membuat hati sedih, kata-kata nya menarik sangat menyentuh hati saat membacanya,

    wassalamu'alaikum wr.wb

    SITI NURAROFAH (XI IPS)

    BalasHapus
  32. assalamualaiku wr.wb

    syairnya sangat indah pak .. hingga menyntuh hati saya

    wassalamu'alaikum wr.wb

    LIADHA AFRILIA (XI ips)

    BalasHapus
  33. Pak syairnya sangat menarik sekali.. kata katanya bugus banget jelas dan Istimewaaaaaaa ....:)
    Dan boleh yah pak minta kata2 buat Ngetwit di Twiter Saya:)

    RIZKA MAULIDA NUR VIDIAS (XI IPS)

    BalasHapus
  34. syairnya cocuittttt *^_^*
    membuat saya nangiz darahhhh :'')
    tahun depan ajari saya ya pak biar saya bisa bikin syair yg romantis :p

    SITI KHOIRUL UMMAH (XI IPS)

    BalasHapus
  35. Syairnya sangat bagus,menarik dan sangat menyentuh hatiiii saya :)


    LULUS HARIYANTI (XI IPS)

    BalasHapus
  36. syairnya sangat romantis pakkk
    pokoknya baguss

    QONIATUL ISLAMIYAH (XI IPS)

    BalasHapus
  37. Syairnya is very good :)


    IMAM TAUHID (XI IPS)

    BalasHapus
  38. Pak, kata-katanya menyetuh hati ajarin donk pak biar bisa bersyair kayak bapak.hehehehehe
    vivin fitria s (XI IPS)

    BalasHapus
  39. pak, menurut saya syairnya sangat iiiiiiiiiiiiiiiisstttttttiiiiiiiimewaaaaaaaaaahh.......
    Eli Siswati (XI IPS)

    BalasHapus
  40. wow,,, pak syair yng bpak bwt sangat mnarik N menyentuh hati bgt dan slalu pgn membacanya terus... bpak mau ngak ajarin qw bwat syair kyak yg bpak buat... pokokna aing bogoh ka syair aa'.. hehehehe.....
    (Reni Thalia P.P XI Ipa)

    BalasHapus
  41. ωααααααασσσσωωωωωωω.. pak syairnya bikin hati cenat cenut..
    (Auwalul ibnu i. XI ipa)

    BalasHapus
  42. Pak.. syairnya bikin aku gak bisa tidur nihh ..
    Cetar membahana ..Saya mw dong diajarin bkin syair sebagus itu

    Intan Pertiwi (XI IPS)

    BalasHapus
  43. syairnya sangat membuat hti cetar pakk,,, mau dong diajarin pakk,,,,
    pokoknya isss,,,timewa pakk..??


    Rida Maya.I (XI IPS)

    BalasHapus
  44. Assalamualaikum pak
    ...haduh pak syair bpk bkin hati saya bahagia dan ada salah satu syair yg bikin hati ini mengingat masa lalu yg pahit pak....
    ..boleh donk pak pean ajarin bikin syair sperti itu....

    Lucyana Dewi (XI-IPS)

    BalasHapus
  45. assalamualaikum.wr.wb.
    pak, syairnya sangat bagus dan menginspirasi saya didalamnya syair itu terdapat nama-nama yang indah sekali dan perpaduan nama dengan kata-kata bapak sangat cocok sekali...
    kapan anak-anak Kamus diajari pak?


    Shinta Widyaningrum (SW) XI-IPS

    BalasHapus
  46. Subhanaallah syair nya sungguh indah ,saya terharu dgn syair yang bpk buat.. Kalau dilihat dari susunan kata-katanya begitu besar ketulusan cinta bpk.. emh saya jadi ingin membuat syair yang indah seperti yang bpk buat
    kapan_kapan ajari saya y?

    BalasHapus
  47. Subhanallah Syair nya sungguh indah, saya terharu dgn syair yang bpk buat. . Kalau di lihat dari susunan kata-katanya begitu besar ketulusan cinta bapak.. Emh saya jadi ingin membuat syair yang indah seperti yang bpk buat
    kapan-kapan ajari saya ya?

    Siti Khoirun Najjani (SKN) XI-IPS

    BalasHapus
  48. Subhanallah Syair nya sungguh indah.
    bikin hati tenang.....


    M.Sifaul Mukhtar ( XI IPA )

    BalasHapus
  49. alhamdulillah pak saya selesei baca syair jenengan aq jd keinginan untuk mmbt syair bt jd driki......thank ya pak


    M.Ilyas al imraon XI IPS

    BalasHapus
  50. waaaaaaaaaw...puisi.x sungguh menarik dan bagus...



    Donny dwi wahyudi XI IPS

    BalasHapus
  51. puisinya sangat menawan dan menarik untuk dibaca.,,..,


    Nadhifatul fitriyah XI IPS

    BalasHapus
  52. syair.nya sangat mengesan kan dan sangat sangat menyentu hati



    robbyyanto XI IpS

    BalasHapus
  53. syairnya menarik , membuat saya terbawa dalam suasana hati.


    Sinta Linda Sari XI IPS

    BalasHapus
  54. Alhamdulillah, selesai juga membaca semua syair yang bapak buat, memang cinta sungguh membuat kita lupa akan segalanya, mau orang itu memiliki kekurangan , kelebihan , atau yang lain sebagainya. Kita yang merasakan itu pasti akan hanyut di dalamnya layaknya bapak dan insan-insan manusia pada umumnya. Jadi terinspirasi deh ingin buat kata-kata seperti ini.
    Kapan-kapan boleh dong di bagi ilmunya oleh bapak :)

    #Desy Lusiana XI-IPA

    BalasHapus
  55. puisinya menarik untuk dibaca & sangat berwibawa.


    henny cahya ningrum XI ips

    BalasHapus
  56. syair puisinya sangat menyentuh hati dan bisa dijadikan inspirasi bagi semua orang.


    fristanti arya alfasari XI ips

    BalasHapus
  57. puisinya sangat indah & berkesan..bikin hati saya tentram dan adem.


    benny avrido elvarosandi XI ips

    BalasHapus
  58. puisinya sangat indah...mempunyai makna tersndiri dan sngat menarik.


    fido varsena XI ips

    BalasHapus
  59. puisinya indah untk dibaca dan mudah dimengerti.

    nanang oky setiawan XI -ips

    BalasHapus
  60. puisi karya pak haris indah dan bisa menginspirasi pembacanya

    Isti Nundio XI IPS

    BalasHapus
  61. puisinya sangat menawan & mudah dipahami.bisa jadi contoh bagi kehidupan.


    saiful anwar XI ips

    BalasHapus
  62. puisinya sangat positif & dapat membimbing kita semua dalam berkehidupan.

    kusnul fadilah XI ips

    BalasHapus
  63. puisinya sungguh menyayat hati dan sangat mudah dibaca dan dimengerti.

    Ahmad hadi wijaya XI ips

    BalasHapus
  64. syair puisinya sangat menarik dan patut untuk dibaca juga bisa memotivasi bagi pembaca .

    VINDA NUR A. ( XI IPS )

    BalasHapus
  65. Aalkhamdulillah.,setelah membaca puisi karya pak haris saya menjadi kagum dengan puisi-puisi yang di buat oleh pak haris,. Subhanallah begitu indah dan menarik untuk di baca,. menjadi inspirasi dan nilai positif buat yang membaca,.

    Nirma ayu habrila. ( XI IPS)

    BalasHapus
  66. syair puisinya sangat bagus sehingga membuat saya menjadi terkesima dan ingin terus membacanya, dan syair puisinya tidak terlalu rumit untuk di baca,. .

    Anggum faidzana fratilova. (XI IPS)

    BalasHapus
  67. puisinya sungguh indah sekali. . kata-katanya menjadikan inspirasi buat saya dan membuat saya terkesan untuk membacanya. .

    Puji yulia pratiwi. (XI IPS)

    BalasHapus
  68. puisinya sangat bagus, mudah dimengerti dan difahami. Sehingga menjadikan inspirasi dan motivasi buat saya dan pembaca yang lain....


    Dwi Gita Kisdiyanti. (XI IPA)

    BalasHapus
  69. Subhanalloh sungguh indah syair bapak, sangat menyentuh dan begitu mendalam, membuat para pembaca hanyut di dalamnya ...
    Kapan-kapan, boleh donk di ajari pak :)

    #Fitriyah XI-IPA

    BalasHapus
  70. Subhanalloh,,,Alhamdulillah,,,Luar biasa puisinya is very good,,,mudah dimengerti para pembaca dan juga dapat memotivasi buat saya ,,,Pak Haris ini Guru TIK atau Bahasa yaa ?!?... sangat hebat membuat puisi sepert itu ,,,saya jadi ingin belajar ke Bapak,,,,kapan'' diajarin nggeh Pak ,,,,hehehe :)
    #Nur Laili Habibah XI-IPS

    BalasHapus
  71. Subhanallah, toyyib puisinya sungguh menyayat hati..
    begitupun isinya, bukan hanya bualan semata namun sangat berbobot.
    sangat menginspirasi saya untuk tidak menjalani cinta yang sekedar cinta ...

    #Anisa Wahidatul.K (XI-IPA)

    BalasHapus
  72. saya dpat mngambil plajaran dari puisi bapak, dan puisinya bagus yg dimana puisi tsb ditulis dari pengalaman bapak sendiri
    Ade bayu S (XI ipa)

    BalasHapus
  73. pak puisinya sangat menyayat hati . dan puisinya indah. dan puisinya di ambil dari pengalaman bapak sendiri .terima kasih
    dandi setiawan ( Xl ipa )

    BalasHapus
  74. puisinya sangat mendalam, sangat indah dan menyayat hati banget pak .


    Alvin Rohmatillah XI-IPA

    BalasHapus
  75. pak. puisinya sngat menarik, indah dan juga romantis. bisa di jadikan inspirasi anak" muda...
    teruslah berkarya pak dn semoga sukses.

    M. Ardi Wiranto ( Xl ipa )

    BalasHapus
  76. pak puisinya indah . saya kagum saat membacanya dan menginspirasikan saya...


    Firman M ( Xl ipa )

    BalasHapus
  77. Syairnya sangat menyentuh hati dan bernilai positif bagi suma insan di muka bumi:)
    m.yusuf habibie (XI ips)

    BalasHapus
  78. puisinya sungguh luar biasa bnyak kata-kata yang sangat memotivasi serta membuat saya lbih mengerti arti dari makna kata-kata tersebut dan membuat pembaca tidak bosan
    RIKE AYU C.N ( XI IPA)

    BalasHapus
  79. assalamualaikum pak...subhanaalllah pak puisinya bagus dan lantunan syairnya indah dan bermakna sangat mendalam..saya sangat menyukai syair syair yang bapak buat karna syairnya jga sangat memotivasi anak muda zaman sekarang....


    LUCKY DIAH MONICA (XI IPA )

    BalasHapus
  80. pak syair puisinya menyentuhg hati..dengan syair syair yang bapak buat membuat saya merasa tersentuh..karna syairnya yang indah dan penuh makna....


    ERNA WATY DEWY (XI IPA)

    BalasHapus
  81. Puisi-puisi yang anda buat sangat bercermin pada kehidupan sehari-hari yang membuat sang pembaca menjadi terinspirasi serta termotivasi untuk menjadi hidup lebih baik lagi...


    KIKY ARUM SANDRA (XI IPA)

    BalasHapus
  82. subhanallah... puisi yang bapak buat sangat menyentuh hati , karena dapat mengerti arti kehidupan. Dan semoga puisi bapak yang lain dapat barmanfaat bagi muda semua . Amiiin.


    IKA PRATAMA DILA SARI ( XI IPA)

    BalasHapus
  83. Saya sangat setuju pak dengan puisi ini. Karena penuh dengan ispirasi untuk lebih menekan para remaja supaya bisa mempunyai jiwa yang romantis,gentleman dan kesetiaan. Untuk itu saya berpendapat bawasanya ketika cinta penuh dengan kesetiaan dan saling percaya, maka akan tumbuh kasih sayang yang abadi. Dari syair yang bapak buat saya jadi yakin bahwa cinta itu tiada batasnya…

    (PUNGKY HIDAYAT) KELAS XI IPA…

    BalasHapus
  84. puisi yang anda buat membuat saya termotivasi menjalani hidup dengan penuh makna , dan semoga pembaca lain juga bgitu.. amiin.. trimakasih pak,, saya tidak bisa banyak komentar ,saya hanya merasa kagumm dengan puisi bapak :)


    JULI PUSPITA RINI (XI IPA)

    BalasHapus
  85. puisinya indah dengan mEnggunakan kata-kata romantis yang membuat saya terkagum-kagum.... SUBHANALLAH,...
    motivasi dan inspirasi semoga terus membuat bapak berkarya lebih indah lagii , amiin....


    JULI PUSPITA SARI (XI IPS)

    BalasHapus
  86. Syairnya bisa menjadi pengajaran dalam menjalani hubungan, dan menginspirasi bagi sipembaca

    BalasHapus
  87. puisi yang bapak buat sangat memberikan banyak motifasi sehingga membuat para remaja sekarang terinspirasi untuk dapat mengerti arti cinta yang sesungguhnya & dapat menjadikannya sebagai pedoman dalam berumah tangga nantinya ..


    FRISTANTI ARYA ALFASARI XI ips

    BalasHapus
  88. Assalamualaikum wr wb.

    subhanallah,saya sangat kagum dari semua syair2 puisi bpak yg sangat indah dan menarik minat untuk membacanya..saya ingin bpak membuat puisi yg lbh bagus dan menarik..

    wassalamuallaikum wr.wb.

    saiful anwar XI-ips

    BalasHapus
  89. alkhamdulillah slesai juga membaca syair2 bpak yang dapat memotivasikan saya dalam menjalani cinta,subhanaaLLah saya sngat kagum dngan bpk, bagai mana bpak bisa membuat lantunan2 syair yg membuat kita si pembaca mnjalani khidupan yg baik bagi yg mempunyai pasangan,dapatkah saya diajarkan paaak :)

    wassalamu'allaikum.

    kusnul fadiLah XI-ips

    BalasHapus
  90. pak puisi puisi indah yang bpak buat kelihatannya penuh makna tersendiri bagi bapak dan saya rasa nya ingin mencoba membuat puisi se indah [uisi bapak ..tidak hanya itu kata kata nya juga sangat menarik dan menyentuh hati.......


    ALVIN ROHMATILLAH (XI IPA)

    BalasHapus
  91. Kata-kata yang bapak buat sangat romantis dan indah untuk dibaca. Bahasanya dapat menyentuh hati para pembaca sehingga dapat terinspirasi untuk membuat puisi seindah yang bapak buat. Semoga puisi bapak dapat menjadikan semua orang atau sebagian orang gemar menulis karya sastra seindah dan sebagus bapak buat.


    ISTI NUNDIO ( XI IPS )

    BalasHapus
  92. puisi yang bapak buat sanagatlah mmbuat saya terkesan krna puisinya dapat menginspirasi saya krna bnyak makna-makna tertentu puisisnya sangatlah menarikuntuk di baca

    HENI CAHYA .. X1 ips

    BalasHapus
  93. syair puisi yang bpak buat sangat menginspirasi dan memotifasi bagi saya dan pembaca, serta menarik dan patut untuk di contoh. banyak kata2 yang membuat saya lebih mengerti arti dari makna kata2 tersebut dan membuat pembaca tidak bosan.

    Vinda Nur Aini X1 IPS

    BalasHapus
  94. saya stuju dengan puisi karya pak haris,. sekarang saya lebih mengerti arti cinta yang sesungguh nya,. dengan penuh keromantisan dan kesetiaan menjadikan cinta penuh dengan rasa kepercayaan yang menjadikan cinta dalam keabadian,. memang cinta penuh dengan kekurangan namun dengan rasa kepercayaan itu menjadikan cinta menjadi sempurna,.

    Top banget dech,. puisinya pak haris,menjadikan inspirasi buat pembaca ..... terus berkarya ya pak.,...

    [Nirma Ayu habrila X1 IPS ]

    BalasHapus